Rabu, 28 Desember 2011

^cerita lalu^


masa lalu kini hanya menjadi sebuah kenangan,
kenangan yang ada di dalam ingatan,
kenangan suka dan duka dalam menjalani hari-hari.

kenangan-kenangan yang indah terkadang bisa membuat kita tertawa bila mengingatnya,
tapi kenangan-kenangan yang buruk hanya akan membuat kita sedih bila mengingat kenangan itu.

walau kenangan-kenangan itu tak selalu indah,
tapi kenangan-kenangan itu pernah mengisi hari-hari kita

walau kenangan buruk takkan hilang dari ingatan,
jangan sampai sampai kita tenggelam dalam kesedihan.
kehidupan akan terus berjalan,
berlarut-larut dalam kesedihan hanya akan membuat kita ke ujung putus asa.

sudahlah...
kini kenangan hanya jadi cerita masa lalu,
walau takkan terulang, tapi dari ingatan takkan bisa hilang, biarlah menjadi kenangan.
jangan jadikan kenangan sebagai penghambat kehidupan.

sekarang saatnya pikirkan masa depan,
jalani hari dengan melakukan yang terbaik, untuk jadi yang terbaik.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar